wisata halal

Daftar Tempat Wisata Halal Dunia | Cocok Untuk Muslim

Yuk agendakan untuk pergi ke tempat wisata halal dunia berikut ini. Luar biasa menakjubkan.

Apa yang anda rasakan ketika mendengar kata liburan? Berbunga-bungh pastinya kan. Pergi bersenang-senang sangat disukainya semua kalangan masyarakat. Mereka bisa meluangkan waktu bersama orang-orang tersayangnya. Misalnya keluarga, pacar, dan sahabat. Bahkan jiwa dan raga dapat lebih tenang setelah mengarungi kepenatan aktivitas. Berbicara tentang pergi jalan-jalan, ternyata destinasi wisata halal dunia sangat menarik untuk dieksplor.

Wisata Halal Dunia

Ciri tempat wisata yang banyak didatangi pelancong adalah tempatnya begitu unik dan ada kekhasan tersendiri. Terlebih jika tersedia tempat-tempat pariwisatanya itu memenuhi keinginan para turis.

Salah satunya dengan adanya  area ekskursinya ramah terhadap wisatawan muslim. Mengapa harus begitu? Karena banyak sekali umat Islam di dunia ini. Dengan begitu pemasukan finansial di sebuah negara tersebut bertambah dari sektor pariwisata. Maka dari itu pemerintah dan biro-biro perjalanan membuat konsep wisata halal dunia.

Penerapan wisata halal dilakukan oleh berbagai wilayah di dunia . Tidak hanya negara yang tergabung dalam persatuan organisasi Islam, namun non organisasi itu pun ada yang mengikutinya. Mau tau kan negara mana saja yang sudah menerapkan konsep itu? Ikuti terus tulisan tentang wisata halal dunia ini.

Wisata Halal Dunia di Asia Tenggara

Wilayah Asia Tenggara (ASEAN) mempunyai 11 negara yang bergabung di dalamnya. Tidak semua kawasan ASEAN mengaplikasikan ramah muslim. Beberapa negara yang menerapkan wisata halal dunia sebagai berikut:

  1. Indonesia

Pada tahun 2019 Indonesia meraih predikat pertama wisata halal dunia. Global Muslim Travel Index  (GMTI) memberikan skor 78 dalam hal tempat wisata ramah muslim. Pencapaian ini atas kerja sama pemerintah dan pengelola pariwisatanya.

Dari tahun-tahun sebelumnya negara Zamrud Khatulistiwa ini selalu menaikan peringkatnya dalam wisata bersertifikat halal. Beberapa provinsi di Indonesia sudah mempraktikkan konsep tersebut.

Negeri seribu pulau ini memang banyak objek-objek liburan yang eksotis. Berbagai macam jenis wisata eksotis pun ada di sini. Mulai dari candi-candi, museum, pantai, gunung, dan rumah-rumah adatnya. Kulineran pun sangat nikmat disantap para turis.

Bumbu-bumbu rempah asli Indonesia itulah yang menggoda selera lidah wisatawan. Seperti pecel, nasi goreng, nasi padang, soto, dan sate. Turis asing terlihat gembira jika berlibur ke sini. Pasalnya mereka terkagum-kagum dengan keramahan warganya.

  • Malaysia

Rasanya memang belum puas jika tidak datang ke ikonnya negeri Jiran ini. Menara Kembar Petronas sebutannya. Para turis selalu mengabadikan momen dengan latar belakang menara tersebut.

Mungkin itu menandakan sudah pernah pergi ke negerinya melayu ini. Menara lainnya yang membuat terpana turis adalah Menara Kuala Lumpur. Tingginya yang mencapai 421 meter ini menjadikan sebagai menara tertinggi di dunia. Destinasi lainnya yang bisa memikat hati para turis ialah Genting Highlands, Batu Caves, Pulau Perhentian, dan Gunung Kinabalu.

Dari objek-objek ekskursi tersebut, pemerintahnya mencanangkan wisata halal dunia bagi turis asing muslim. Dukungan itu membuahkan hasil bagi negeri ini. Dengan meraih rangking satu yang sama dengan Indonesia di tahun 2019.

  • Singapura

Negara yang tidak berfusi dalam persatuan organisasi Islam ini tetap menerapkan wisata halal dunia. Banyak sekali prasarana-prasarana yang ramah terhadap turis muslim. Mulai dari destinasi wisatanya dan pelayanan kesehatan. Buktinya banyak orang melakukan pengobatan di Singapura.

  • Thailand

Kebanyakan  warganya menganut kepercayaan Budha tidak menghalang Thailand membuat konsep wisata halal dunia. Untuk menarik turis muslim, Negeri Gajah Putih ini selama 15 tahun terakhir mempunyai label makanan halal. Bahkan jumlahnya tidak sedikit, mereka memproduksi 160 makanan dan minuman.

Selain itu, Negeri Seribu Pagoda ini medirikan hotel Al-Meroz. Hotel bintang lima ini tidak menyediakan alkohol. Selain itu fasilitas gym dan kolam renang dibagi waktunya antara perempuan dan  laki-laki.

  • Brunei Darussalam

Brunei Darussalam. Dilihat dari namanya saja penduduk negara itu sudah dipastikan beragama Islam. Dengan begitu semua wisatawan muslim akan tenang jika berkunjung ke sini. Pasalnya semua fasilitas publik dan makanannya sudah halal.

Wisata Halal Dunia di Asia

  1. Jepang

Pemerintah Jepang dalam mengelola peningkatan wisatanya tidak main-main. Dengan menyetujui mendirikan beberapa tempat ibadah kaum muslim di tempat publik. Bangunan tersebut berada di tempat-tempat publik. Salah satunya di Bandara Narita yang menyediakan mushola.

Terdapat pula  masjid agung nan fenomenal se Jepang. Bernama Camii Mosque di Shibuya. Di negeri sakura tersebut kuliner sudah tidak perlu diragukan. Beberapa restaurant mempunyai sertifikat halal.

  • Taiwan

Taiwan turut berpartisipasi menggalakkan wisata halal dunia. Perlahan-lahan mulai membenahi sekaligus membentuk wisata ramah muslim. Misal saja kuliner besrta prasarana untuk kepentingan umum yang sudah nyaman buat turis muslim.

  • Korea Selatan

Drama dan K-Pop lover tentunya mendamba-dambakan makanan khas Korea Selatan yang menggugah selera. Kenapa tidak? Dalam setiap dramanya selalu menampilkan masakan khas negeri gingseng ini. Hal itulah membuat semua orang ingin mencicipinya. Tetapi jika beragama Islam akan berpikir ulang. Apakah itu halal atau tidak?

Tenang ya pecinta Korea. Anda tetap bisa menikmati makanan khasnya. Jika melancong ke negeri ini, kunjungilah Jayu Park, Nami Island, Seoul Tower, dan GyeGyeongbok. Region-region itu menyediakan kuliner berlabel halal. Bahkan bisa juga memakan makanan tradisionalnya, misalnya bibimbab.

  • Arab saudi

Kebanyakan orang berziarah ke negara minyak ini untuk umroh dan haji. Pastinya wisatawan muslim tidak dirisaukan dengan masalah halal dan haramnya ya. Restaurant, klinik kecantikan, dan hotelnya sudah dijamin halal.

  • Uni Emirat Arab

Sama dengan Arab Saudi yang sudah dijamin kehalalannya dalam pelayanan publik. Makanan yang aman disantap bagi umat muslim berupa mahalabia, shawarma, dan machboss.

Negara yang terkenal di Abu Dhabinya ini menawarkan ikon-ikon yang membuat wisatawan terpana. Telusuri saja ke masjid Sheikh Zayed dan Burj Khalifa. Sudah pasti wisata halal dunia kan?

  • Qatar

Qatar sudah menjadi  wisata halal dunia yang benar-benar bisa memikat hati turis. Apa sih yang bisa memikat dari negara ini? Bangunan berarsitektur Islam kuno jawabannya. Keunikan dari menara yang dibangun di negara ini terletak pada gaya modernya sekaligus ketinggian bangunannya. Ingin tahu sejarah dan kesenian di sini? Anda dapat mengunjungi Museum Seni Islam, museum Qatar, dan Benteng Al-Zubara. Lingkungan di ruang publik pun sudah ramah muslim.

  • Oman

GMTI memberikan skor 66 dalam wisata halal dunia untuk negara Oman. Lingkungannya sudah terjamin halal ini mempunyai destinasi wisata yang menarik. Kunjungilah masjid kontemporer yang begitu fenomenal. Namanya Masjid agung Sultan Qaboos.

Ingin berkemah sekaligus berpetualang? Datangi saja Wadi Ash Shab, Wahiba Sands, dan Jebel Shams. Tentang sejarahnya pun ada. Contohnya Nizwa Fort dan Benteng Bahla.

Melancong tanpa merasakan makanan khasnya? Tidak puas rasanya. Selama bepergian di sini, anda akan menyantap halwa, shuwa, dan mashuhai.

  • Bahrain

Sama seperti Oman, Bahrain pun mendapatkan nilai 66 dari GMTI. Wisata halal dunia yang dapat dieksplor di negara pulau begitu banyak nan seru. Contohnya Adliya (tentang seni), A’ali ( terdapat tembikar khas Bahrain), pantai-pantai di Bahrain, dan Manamah. Spot-spot lainnya di negara ini ialah Museum Nasinal Bahrain, Benteng Bahrain, dan Masjid Raya Al-fateh.

Wisata Halal Non Asia

Eropa dan Afrika termasuk yang negaranya mengaplikasikan wisata halal dunia. Berwisata ke Eropa mempunyai atraksi tersendiri. Begitupun dengan Afrika. Para turis terpana dengan Eropa ketika melihat bangunan-bangunan yang begitu eksotis.

Berikut negara-negara non Asia yang ramah muslim:

  1. Turki

Turki merupakan wilayah Eurasia. Letaknya di Eropa dan Asia. Banyak sekali objek-objek wisata yang menarik bagi wisatawan. Setiap kota di Turki akan memberikan pesonanya masing-masing. Misalnya Cappadocia.

Kota batu yang bangunannya bisa dinikmati turis. Bahkan pelancong pun akan dibuat terpana ketika melihat kota ini. Selain itu, terdapat wisata bertema kesehatan. Pamukkale tempatnya. Di situ ada kolam air panas alami yang suhunya mencapai 35-100 derajat celcius. Sangat panas bukan? Namun menyehatkan.

Berkunjung ke negeri kebab ini tidak akan ada habis pesonanya. Anda tentunya dibuat takjub ketika menyusuri kota-kota di negara ini. Negara ini pun mempunyai makanan khas yang sangat lezat. Rasa manis, gurih, dan asin pun ada. Misalnya kebab, manisan turki (lokum), dan dondurma.

  • Maroko

Maroko menjadikan negaranya bekerjasama dalam wisata halal dunia. Banyak sekali wisata yang bernuansa Islami. Berkunjung pada bulan Ramadhan turis akan lebih merasakan kekentalan Islamnya. Diantaranya ada masjid dengan ornamen-ornamen asli Maroko.

Asal tahu saja, ukiran Maroko tidak kalah cantiknya dengan negara-negara lainnya. Marakesh, padang Sahara, dan Kasbah Eit Beb Haddou merupakan spot-spot yang bagus dikunjungi. Ingin membeli oleh-oleh Maroko? Pergilah ke Djemaa El-Fna dimana tempat itu merupakan pusat perbelanjaan souvenir.

  • Britaniya Raya

Negara minim muslim yang mendukung wisata halal dunia selanjutnya ialah Britania Raya. Pemerintah di negara ini mengalakkan slogan visit my mosque, dimana banyak konstruksi masjid yang mengalami restorasi.

Di sisi lain penambahan tempat ibadah umat muslimpun semakin meningkat. Bahkan sejak tahun 1990 sudah banyak masjid-masjid yang didirikan. Jumlahnya sekitar 452 masjid. Sudah tidak cemas kan berlibur ke sini?

Selain itu dukungan di bidang kuliner sangat diperhatikan. Anda bisa menjumpai restoran-restoran bersertifikasi halal. Contohnya Al-Falafal Resataurant, East West Oriental di Chinatown, kantin di Masjid Islamic Center London, Chicken Cottage, dan Melur Reataurant di Edgware Road.

  • Jerman

Islam di Jerman minim sekali. Meskipun begitu  negara ini sudah menerapkan wisata halal dunia. Walaupun pergerakannya sangat lambat dalam beradaptasinya. Beberapa hotel pun masih sangat sedikit yang muslim friendly. Apapun itu setidaknya sudah ada tempat penginapan dan kuliner berlabel halal.

Hotel Breidenbacher di Dusseldorf contohnya. Para pelancong tidak perlu risau dengan prasarana yang telah disediakan pihak hotel. Misalnya tersedia penunjuk arah kiblat, sajadah, dan al-Quran. Menariknya di negeri mayoritas non muslim ini makanan halal dan minuman non alkohol sudah disediakan.

Tempat makanan ramah muslim berada di Berlin. Restaurantnya bernama Adana Grillhause, Yarok Fine Syrian Food, dan Hasir. Bahkan terdapat pusat perbelanjaan yang makanan dan bahan-bahan makanannya berlabel halal. Namanya Halalkauf di kota Koln. Negara-negara yang bergelar wisata halal dunia tidak sembarangan mendapatkannya. Mereka bekerja keras untuk meningkatkan daya tarik turis mancanegara, khususnya umat Islam. Mulai dengan mendirikan hotel dan restaurant bergaya syariah. Tentu saja membangun masjid yang dapat dijangkau wisatawan muslim. Keamanan yang baik untuk para pelancong pun turut dinilai. Di sisi lain, infrastruktur yang memadai pun ikut serta diperhitungkan  dalam mencapai predikat wisata halal terbaik.

Seberapa bergunakah informasi ini?

Klik bintang untuk memberi rating!

Rating rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

Belum ada vote! Jadilah yang pertama memberi rating untuk informasi ini!

🙏 Silahkan cek harga paket umroh, haji, dan wisata halal yang kami tawarkan di halaman ini

Similar Posts